√ 3 Cara Cek Umur Kartu All Provider (Telkomsel, XL, Indosat, Tri)

Sudah berapa lama sih kita menggunakan nomor ini? Begiini cara cek umur kartu telkomsel (SimPATI, AS dan Loop), kartu Indosat, XL dan Tri.

  •   Jan 2025  •   5 min read  •   Comment

Pastinya sebagai pelanggan setia banyak yang penasaran bagaimana sih cara mengecek umur kartu telkomsel, kartu XL, Indosat dan Tri kita?

Seperti yang kita tahu bahwa Telkomsel merupakan perusahaan BUMN yang pertama kali mengeluarkan Simcard untuk bisa digunakan di handphone.

Waktu itu yang kami ketahui untuk membeli kartu simcard Telkomsel itu sangat mahal.

Dikarenakan belumnya banyak pesaing dan hanya segelintir orang saja yang memiliki handphone.

Dulu mungkin tahun 2000-an harga kartu Telkomsel ini bisa mencapai Rp. 500.000 rupiah dengan pulsa isinya 100 ribu.

Namun sekarang semakin lama akhirnya banyak provider lainnya seperti XL, Flexi, Tri, Indosat dan masih banyak provider lainnya.

Sampai akhirnya kartu simcard ini sudah tidak asing lagi bagi kita, bahkan harganyapun sangat murah.

Misalnya kartu axis ada yang 2 ribuan tanpa ada pulsa.

Mengingat hal itu hingga sekarang, kami pun penasaran berapa lama sih umur simcard kita?

Apakah kalain termasuk pelanggan setia atau sering ganti-ganti nomor?

Cara Cek Umur Kartu Telkomsel

Nah bagi penasaran sekarang ada fitur baru dari Telkomsel agar kita tahu sejak kapan dan sudah berapa lama sih umur kartu Telkomsel kita.

Baca juga: Kode Paket Telkomsel Murah

1. Cek Umur Kartu SimPATI

Untuk caranya sangat mudah sekali cukup dengan kode dial seperti biasa.

Cara Cek Umur Kartu Simpati
Cara Cek Umur Kartu Simpati
  1. Masuk ke menu panggilan pada smartphone kalian.
  2. Ketik kode dial *999#.
  3. Selanjutnya pilih no. 5 (Lainnya) > Pilih lagi nomor 5 (Lainnya > Pilih no. 7 (Lainnya).
  4. Jangan menyerah pilih lagi no. 8 (Layanan lain).
  5. Terakhir pilih nomor 6 (Cek Umur Kartu Telkomsel).
  6. Tunggu beberapa saat untuk mendapatkan Popup berupa informasi umur Telkomsel kartu kalian.

Seperti pada gambar bahwa umur kartu Telkomsel kami yang digunakan saat ini sudah mencapai umur lebih dari 1500 hari.

2. Cek Umur Kartu As dan Kartu Loop

Jika kalian pengguna kartu AS dan kartu Loop bisa menggunakan cara ini.

Ada 3 cara untuk mengecek umur kartu, yaitu dengan cara menghubungi call center telkomsel langsung.

Baca juga: 24 Kode Dial Paket Murah SimPATI Loop 24 Jam

Karena fitur untuk kartu AS dan Loop belum ada dengan kode dial seperti pada cara cek kartu simpati sebelumnya.

Cek Umur Kartu As dan Kartu Loop
Cek Umur Kartu As dan Kartu Loop

Tapi tenang saja untuk caranya pun sangat mudah hanya saja harus membutuhkan waktu untuk menerima balasan dari CS Telkomsel.

Cara pertama: Menghubungi langsung ke call center Telkomsel melalui nomor.

  • 188 (300 rupiah per panggilan)
  • 0807 1 811 811 (berbayar)

Cara kedua: Menghubungi ke social media Telkomsel.

Silahkan kirim pesan ke Twitter, Instagram atau Facebook Telkomsel dengan format pesan:

Hallo Telkomsel,
Saya ingin mengetahui umur kartu Telkomsel saya, dengan nomor 085248xxxxxx (masukkan nomor kalian) dan sisa pulsa saya Rp. xx.xxx (Sebutkan juga sisa pulsa untuk konfirmasi bahwa itu adalah kartu kita).
Terima kasih.

Tunggu balasan dari CS Telkomsel.

Bonus 1: Cara Cek Skema Tarif Paket Internet Telkomsel

Mungkin ada yang ingin tahu paket/ promo apa sih yang aktif di kartu Telkomsel kita? Yuk dicoba caranya dengan:

Cara Cek Skema Tarif Paket Internet Telkomsel
Cara Cek Skema Tarif Paket Internet Telkomsel
  1. Masuk ke menu panggilan.
  2. Ketik kode dial *999#.
  3. Selanjutnya pilih no. 5 (Lainnya) > Pilih lagi nomor 5 (Lainnya > Pilih no. 7 (Lainnya).
  4. Pilih no. 8 (Layanan lain).
  5. Pilih nomor 5 (Cek Skema Tarif).
  6. Tunggu beberapa nanti Telkomsel akan mengirim SMS berupa informasi.
  7. Disini kartu Telkomsel kami sedang menikmati skema tarif “Promo simPATI discover basic 2“.

Bonus 2: Cara Beli Masa Aktif Telkomsel 90 hari Rp. 30.000

Nah untuk yang ini lumayan murah, kalau kalian ingin membeli paket masa aktif Telkomsel tanpa membeli data internet atau pulsa.

Cara Beli Masa Aktif Telkomsel Murah
Masa Aktif Telkomsel Murah

Bisa menikmati fitur ini sebelum dihilangkan. Kita akan mendapatkan masa aktif:

  • 7 Hari dengan harga Rp. 5 ribu.
  • 30 hari dengan harga Rp. 15 ribu.
  • 90 hari harga Rp. 30.000.

Bagaimana lumayan murah kan? Silahkan dicoba.

Cara Cek Umur Kartu XL

Untuk mengecek umur kartu XL juga tidak bisa menggunakan kode dial ataupun via SMS.

Baca juga: Kode Dial Paket Internet XL Murah

Harus menghubungi melalui MyXLCare di twitter dan social media lainnya. Menghubungi melalui media sosial biar cepat dibalasnya.

Cara Cek Umur Kartu XL
Cara Cek Umur Kartu XL

Silahkan hubungi XL melalui social media favorit kalian:

Kirim pesan seperti format pada Telkomsel, atau lebih singkat juga boleh.

Hallo MyXLCare,
Cek umur kartu saya dengan nomor xxxxxx dengan sisa pulsa Rp. xxxx
Thanks

Cara Cek Umur Kartu Indosat

Ada dua cara untuk mengecek umur kartu Indosat.

Cara Cek Umur Kartu Indosat
Cara Cek Umur Kartu Indosat

Baca juga: Kode Dial Paket Internet Murah Indosat

Melalui Kode dial

  1. Buka menu panggilan di smartphone kalian
  2. Panggil nomor dial *123*30# atau *123*7*2*1# atau juga *888*1*1#.
  3. Lalu pilih OK/Yes.

Melalui aplikasi MyIM3

  1. Jika belum punya aplikasinya silahkan download dulu MyIM3.
  2. Login seperti biasa memasukkan nomor kartu Indosat.
  3. Masukkan kode verifikasinya.
  4. Nanti di dashboard halaman pertama akan ada informasi lengkap seperti: Kartu aktif sejak, masa aktif dan masa tenggang waktu.

Melalui Call Center Indosat

Silahkan hubungi Indosat melalui social media favorit kalian:

Cara Cek umur kartu Tri

Silahkan hubungi Call Center Tri melalui social media favorit kalian dan berikan informasi seperti pada cara kartu telkomsel/ indosat:

Baca juga: Kode Dial Paket Internet Tri Murah

Kontak Tri Indonesia
Telepon132 (Rp 300/panggilan untuk prabayar)
atau
0896 44000 123 (berbayar)
Email[email protected]
WhatsApp08999800123
FacebookTri Indonesia
Twitter@3CareIndonesia
TelegramTriIndonesiaCare

Demikianlah artikel kali ini mengenai cara cek kartu Telkomsel, XL, Indosat dan kartu tri.

[quads id=3]

Penyuka Mac dan Android bergelar S.E yang suka sekali dengan IT, sekarang tersesat didunia digital marketing.